• +62 285 381921
  • This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Berita

Hari Ketiga Jemput Bola Perekaman KTP-el di Kecamatan Kajen

Kajen, 23-01-2024
Memasuki hari ketiga jemput bola perekaman KTP-el di wilayah Kecamatan Kajen, Senin (22/01) Disdukcapil Kabupaten Pekalongan kembali hadir melayani masyarkat yang kali ini bertempat di Balaidesa Pekiringanageng bagi penduduk Desa Pekiringanageng, Pringsurat, Kajongan dan Brengkolang.
Kegiatan yang dimulai pukul 13.00 WIB tersebut berhasil dilakukan perekaman sejumlah 21 orang, dengan rincian Desa Pekiringanageng 11, Pringsurat 5, Kajongan 4, dan Brengkolang 1 orang.

Hari Kedua Jemput Bola Perekaman KTP-el di Kecamatan Kajen

Kajen, 20-01-2024
Pelaksanaan jemput bola perekaman KTP-el pada hari kedua, Jum'at (19/01) Disdukcapil Kabupaten Pekalongan hadir di Balaidesa Gandarum bagi penduduk Desa Gandarum, Sabarwangi dan Linggoasri.
Kegiatan yang dimulai pukul 13.00 WIB tersebut berhasil dilakukan perekaman sejumlah 62 orang, dengan rincian Desa Gandarum 41, Sabarwangi 5 dan Linggoasri 16 orang.

Hari Pertama Jemput Bola Perekaman KTP-el di Kecamatan Kajen

Kajen, 19-01-2024
Dalam rangka meningkatkan cakupan kepemilikan dokumen KTP-el bagi penduduk Wajib KTP-el Pemula dan persiapan penyelenggaraan Pemilu 2024, Disdukcapil Kabupaten Pekalongan bekerjasama dengan PPK Kajen mengadakan kegiatan jemput bola perekaman KTP-el di wilayah Kecamatan Kajen.
Pada hari pertama, Kamis (18/01) kegiatan jemput bola dipusatkan di Balaidesa Tambakroto bagi penduduk Desa Tambakroto, Kalijoyo dan Kutorojo.
Kegiatan yang dimulai pukul 13.00 WIB tersebut berhasil dilakukan perekaman sejumlah 63 orang, dengan rincian Desa Tambakroto 28, Kalijoyo 31, dan Kutorojo 2, serta tambahan dari Desa Rowoaku 1 dan Sidomukti 2 orang.

Hari Kelima Jemput Bola Perekaman KTP-el di Kecamatan Karanganyar

Kajen, 17-01-2024
Pada hari kelima Selasa (16/01) Disdukcapil Kabupaten Pekalongan kembali hadir melaksanakan kegiatan Jemput Bola Perekaman KTP-el di desa-desa dalam wilayah Kecamatan Karanganyar, kali ini bertempat di Balai Desa Karanggondang untuk penduduk Desa Karanggondang, Lolong, dan Desa Limbangan.
Kegiatan yang dimulai sore hari jam 15.30 WIB tersebut berhasil dilakukan perekaman sebanyak 78 orang dengan rincian : Desa Karanggondang 25, Lolong 22, Limbangan 29, dan peserta susulan dari Desa Karangsari 2 orang.
Dengan selesainya kegiatan di Balai Desa Karanggondang ini maka selesai pula Jemput Bola Perekaman KTP-el di wilayah Kecamatan Karanganyar. Proses selanjutnya akan dilakukan pencetakan KTP-el dan hasilnya akan didistribusikan ke desa-desa melalui petugas Disdukcapil di Kecamatan Karanganyar.
Disdukcapil mengucapkan terima kasih kepada Camat Karanganyar, Pemerintah Desa, PPK dan Panwas Kecamatan Karanganyar atas terselenggaranya kegiatan ini dengan baik.

© Copyright 2026 , All Rights Reserved | Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Pekalongan.